Back

Spekulasi Sesuaikan Posisi Jual di Yen, Beli Di Sterling - Nomura

FXstreet.web.id - Untuk pekan yang berakhir 31 Desember, posisi jual JPY dipangkas secara signifikan sebesar $1,2 miliar dan posisi beli GBP ditambah $0,9 miliar, catatan Tim Valas di Nomura.

Kutipan Penting

"Spekulasi jual -$1,3 miliar pada USD pekan ini, membawa posisi turun ke $16,0 miliar dari $17,3 miliar. Indikator-indikator real-time kami menunjukkan bahwa ini meningkat lagi menjadi $18,7 miliar pada hari Senin."

"Ada $1,2 miliar aksi beli JPY oleh akun spekulatif pada pekan ini. Membawa posisi total JPY ke -$16,1 miliar. Ini membawa JPY lepas dari rekor posisi jual ekstrim, meskipun posisi masih tetap dalam posisi jual. Indikator real-time kami memperkirakan posisi JPY moderat hanya sedikit ke -$15,8 miliar pada hari Senin."

"Posisi beli GBP bertambah $0,9 miliar. Ini adalah posisi beli bersih paling besar di GBP sejak pekan yang berakhir 15 Januari 2013, ketika posisinya adalah $2,8 miliar."

"CHF tetap dekat tertinggi tahun posisi beli bersih di $1,5 miliar, meskipun spekulasi jual -$0,1 miliar di CHF pada pekan ini. Spekulasi juga jual AUD (-$0,3 miliar) pekan ini. Meskipun tidak besar, itu membawa posisi bersih AUD ke -$5,1 miliar, terendah sejak awal September."

** Ruang Berita FXstreet.web.id, FXstreet.com **

GBP/JPY Tidak Berani Tinggalkan Kisaran

GBP/JPY menguji terendah intraday di 170,80, tetapi pergerakan bearish terbukti berumur pendek karena pasangan ini mengoreksi di atas 171,00 (saat ini di 171,16).
Read more Previous

EUR/JPY Berada Dalam Kisaran Ketat

EUR/JPY terpaku pada kisaran sempit pagi ini setelah pergerakkan turun tajam kemarin selama sesi New York.
Read more Next